Martabak Bihun Madura
Diterbitkan pada
12 Juli 2024
Rating
- (0 /5)
- (0 Rating)
Bahan
- 1 bungkus Bihun Jagung Doroku
- 1 batang bawang perai
- 1 buah wortel 1, potong korek api
- 100 ml air
- 1 sachet Ciptarasa Kuah Ayam Bawang
- 2 sdm minyak goreng
- Minyak gajih (lemak sapi balok) secukupnya
- Bahan Kulit:
- 150 gram tepung terigu protein tinggi
- 1 putih telur
- 50 ml air
- 1/4 sdt garam
- 3 sdm minyak sayur
- Penyajian:
- Sambal petis
- Cabai rawit
Cara Memasak
- 1. Rebus Bihun Jagung Doroku sesuai instruksi di kemasan, angkat dan sisihkan.
- 2. Kulit: Campur terigu, putih telur, air dan garam ke dalam food processor, aduk hingga tercampur.
- 3. Masukkan minyak, aduk kembali di dalam food processor hingga kalis.
- 4. Keluarkan dari food processor. Uleni dengan tangan dan bentuk adonan menjadi bulat. Tuangkan minyak goreng secukupnya dan diamkan selama minimal 30 menit.
- 5. Isi: Tumis bawang perai, masak hingga layu. Tambahkan wortel, tuang air. Didihkan, Masukkan Ciptarasa Kuah Ayam Bawang dan Bihun Jagung Doroku matang. Aduk rata, angkat dan sisihkan.
- 6. Ambil sedikit adonan, taruh di punggung piring seng, lapisi dengan plastik dan tipiskan adonan. Isi dengan bihun goreng, lipat segitiga dan rekatkan.
- 7. Panaskan wajan anti lengket, masukkan martabak dan tambahkan minyak gajih. Panggang martabak hingga kuning kecoklatan dan matang. Angkat dan sajikan dengan sambal petis dan cabai.
Beri peringkat resep ini
0 Orang Menilai Resep Ini
Penilaian rata-rata
(0 / 5)
Komentar di matikan